Manfaat Lemon Untuk Turunkan Berat Badan

Read More



Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menurunkan berat badan. Salah satunya dengan meminum Jus Jeruk setiap hari. Jus jeruk bermanfaat Untuk mengurangi Berat Badan. Selain itu Manfaat jus jeruk sebagai sumber VitC. Kelebihan berat badan terkadang membuat seseorang hilang akan kepercayaan dirinya. Terutama bagi wanita yang mempunyai berat badan lebih. Tak jarang banyak wanita melakukan diet yang berbahaya bagi kesehatan. Namun anda tak perlu khawatir. Bila tidak ada Jus Jeruk, anda bisa menggantinya dengan secangkir Lemon. Karena Selain Jus Jeruk, Manfaat Lemon Untuk Turunkan Berat Badan Juga. Berikut info selengkapnya.

Bila ingin menurunkan berat badan, cobalah minum secangkir campuran air hangat dan perasan lemon di pagi hari. Tak hanya membantu meningkatkan metabolisme, kandungan vitamin pada lemon juga akan membuat Anda segar sepanjang hari.

Ahli nutrisi dan penulis buku 'Fat Flush for Life', Ann Louise Gittleman, merekomendasikan untuk mengganti kebiasaan minum kopi dengan segelas campuran air hangat dan lemon di pagi hari.

Kombinasi ini memiliki banyak manfaat bagi tubuh, termasuk untuk membantu menurunkan berat badan, tetap terhidrasi sepanjang hari, meningkatkan metabolisme serta meningkatkan asupan vitamin C.

Air hangat dan lemon merupakan kombinasi sempurna untuk pagi hari. Air membantu tubuh agar tetap terhidrasi. Tubuh akan menyimpan lemak lebih banyak ketika Anda mengalami dehidrasi karena ginjal membutuhkan bantuan dari hati untuk berfungsi dalam kondisi tersebut. Hal ini dapat menghambat kemampuan hati untuk membakar lemak. Air juga merupakan penekan nafsu makan alami.

Selain itu, minum air jeruk lemon di pagi hari dapat merangsang pencernaan. Hal ini pada gilirannya akan meningkatkan kemampuan tubuh untuk menyerap nutrisi. Kurangnya serapan nutrisi dapat menyebabkan Anda cepat lapar, bahkan pada saat Anda selesai makan.

Menurut Gittleman, air lemon juga dapat membersihkan langit-langit mulut. Di dalam tubuh, air lemon juga membantu untuk membasuh ginjal dengan lembut. Lemon membantu membersihkan sistem limfatik, serta sistem lain yang menghilangkan racun dari tubuh.

Lemon dapat membantu mengurangi selulit karena buah ini dapat merangsang aliran darah ke kulit dan membantu tubuh untuk membuang limbah. "Lemon juga meningkatkan kemampuan tubuh Anda untuk memetabolisme lemak," jelas Gittleman.

Tak hanya itu, jus lemon juga menyediakan vitamin C dalam jumlah tinggi. Menurut U.S. Department of Agriculture, satu buah lemon memberikan 30,7 mg vitamin C. Jumlah harian yang disarankan adalah 75 mg untuk wanita dan 90 mg untuk pria.

Orang yang mengonsumsi lebih banyak vitamin C memiliki sistem pencernaan yang lebih efisien ketimbang orang yang tidak atau sedikit konsumsi vitamin C. Lemon juga meningkatkan keasaman sistem pencernaan, yang membantu Anda lebih menyerap kalsium. Penyerapan kalsium membantu menurunkan berat badan karena kalsium disimpan dalam sel lemak. Semakin banyak kalsium dalam sel lemak, maka semakin mudah untuk merangsang membakar lemak tersebut.

Vitamin C juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membantu mencegah penyakit jantung koroner dan menurunkan risiko stroke, katarak dan asam urat. Menurut Oregon State University, vitamin ini juga merupakan antioksidan yang dapat membantu menurunkan risiko kanker bila dikonsumsi melalui buah-buahan segar.

Thank you for reading Manfaat Lemon Untuk Turunkan Berat Badan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Manfaat Lemon Untuk Turunkan Berat Badan"

Post a Comment